Written By Unknown on Jumat, 29 Juli 2016 | 02.34

Memilih kemeja dengan benar tak hanya akan membuat kamu nampak “well dressed,” tapi juga meningkatkan kenyamanan dan kepercayaan diri. Bahkan kemeja bukan lagi pakaian yang selalu identik dengan kantor atau sesuatu yang bersifat formal. Saat ini kemeja telah bertransformasi menjadi pakaian yang bisa dipakai kapan saja dan di mana saja. Alasan ini menuntut kamu untuk mampu memilih kemeja yang sesuai dengan kebutuhan. Kami juga merekomendasikan fashion style terkini dari Ted Baker Indonesia, kamu bisa cek di website resminya.

Namun, sebelum kamu memutuskan untuk membeli kemeja, ada beberapa hal yang perlu di perhatikan yaitu :


1. Pertama warna dan motif pada kemeja itu sendiri.


Jika kamu memiliki tubuh besar, pilihlah motif bergaris vertikal agar tubuhmu tampak lebih kecil. Jika kamu berbadan kecil, pilihlah motif yang membuat tubuh kamu tampak lebih besar. Motif pada kemeja biasanya akan memberikan ilusi pada orang yang melihat kamu.

2. Kedua yang harus diperhatikan ukuran dan desain kemeja.



Hindari kemeja dengan ukuran yang kebesaran, Hindari juga ukuran yang terlalu sempit. Pilihlah kemeja yang ukurannya sesuai dengan bentuk tubuh. Artinya kamu jangan memakai kemeja yang terlalu besar atau terlalu kecil. Untuk mendapatkan ukuran yang sesuai, biasanya beberapa orang menyewa penjahit untuk membuatkan mereka kemeja yang pas di badan.

Memakai kemeja yang terlalu kecil akan memuat tubuhmu tampak besar. Memakai kemeja yang terlalu besar juga akan membuatmu jadi tidak rapi. jadi, pilihlah kemeja yang benar-benar pas di tubuh.

3. Ketiga, pilihlah yang sesuai dengan warna kulit.



Berikut ini, cara memadupadankan untuk menggunakan kemeja sesuai warna kulit:
1. Kulit hitam
Disarankan bagi Pria dengan warna kulit hitam sebaiknya menghindari warna kemeja yang terlalu menyolok, Kemeja putih dengan jas abu tua akan memberi efek warna yang bagus untuk jenis kulit gelap.

2. Kulit putih
Untuk pria yang memiliki warna kulit putih akan terlihat menarik jika menggunakan kemeja biru muda dan jas biru tua. Sedangkan bagi pria yang mempunyai warna kulit coklat, salah satunya adalah dengan menggunakan jas abu – abu tua dengan kemeja warna terang.




4, Keempat, pilihlah bahan yang nyaman dipakai.



Misalnya bahan katun yang muda menyerap keringat. Selain itu, jika kamu melakukan aktivitas outdoor, lebih baik memilih bahan yang lebih adem di kulit. Jangan memilih kemeja dari penampakannya saja. Tapi kenyamanan tetaplah yang penting dan utama.

G+

Anda baru saja membaca artikel tentang Ini Dia 4 Tips Cerdas Memilih Kemeja Untuk Pria. Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan masukan email anda dibawah ini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel terbaru dari Tips | Ilmu | Artikel
feedburner

0 komentar:

Posting Komentar

Tips | Ilmu | Artikel © 2014. All Rights Reserved.
Template SimpleCips By SEOCIPS.COM , Powered By Blogger